Selasa, 26 Januari 2010

Pesona Lembah Kahung Waterfall

Kahung adalah sebuah hutan yang terletak di kabupaten Banjar Kalimantan Selatan. Untuk Menuju Kawasan ini kita akan melewati area waduk/bendungan Riam Kanan dengan menggunakan perahu bermesin atau dalam istilah setempat di kenal dengan sebutan Kelotok, dari pangkalan ini memakan waktu sekitar 1,5- 2 jam untuk sampai ke dermaga Desa Belangian. Sebuah desa yang di huni sekitar 99 KK yang merupakan pintu masuk untuk sampai ke Hutan Kahung. Bertolak dari Desa Belangian paling tidak di butuhkan sekitar kurang lebih 2 jam untuk sampai ke Hutan Kahung. Karena perjalanan yang cukup lama ini, di beberapa titik di sediakan Shelter untuk tempat beristirahat, baik bermalam ataupun cuma beristiraha sementara sebelum melanjutkan perjalanan. Shelter pertama dapat di jumpai sebelum sungai besar yang membentang dan memotong jalur jalan setapak. Untuk melewati sungai ini alternatifnya bisa menggunakan Hadangan atau Rakit bambu (Bamboo rafting) jika tidak ada keduanya maka terpaksa anda harus melintasi dengan berjalan kaki, tidak masalah selama debit air tidak terlalu tinggi.


Foto Desa Belangian dari Atas



Rakit Penyebrangan
(Rakit ini lenyap terbawa Arus Sungai akibat hujan lebat)
Shelter yang kedua dapat anda jumpai setelah menempuh perjalanan sekitar 1-5-2 jam dari Desa Belangian. Di titik ini ada dua shelter sehingga di kenal dengan shelter kembar. Tepat berada di tepian aliran sungai yag sejuk dan pemandangan indah Hutan Kahung serta beragam flora dan faunanya. Biasanya di Shelter ini para pecinta alam dan petualang bermalam untuk beristirahat untuk mengumpulkan tenaga melakukan perjalanan esok hari.


Shelter kembar
Hutan Kahung menyimpan banyak daya tarik, selain aneka tumbuhan (Flora) seperti Dipterocapacea, Meranti (Shorea sp), Balau, Damar, Keruing (Dipterocarpus) dll. Tumbuhan lain yang bisa di temui antara lain jenis Rotan (Palmae), Karamunting, paku-pakuan (Pteredophyta), suku Moraceae dan aneka jenis anggrek (Orchidaceae). Beberapa fauna yang terdapat di Hutan Kahung antara lain Berbagai jenis kupu-kupu, semut, ular (reptil), rusa, babi hutan, burung, ikan, lintah (halimatak), monyet dan kera, tupai, dan banyak lagi. Namun yang paling banyak menarik minat para pecinta alam untuk mendatangi Hutan Kahung adalah air terjunnya. Kahung Valley Waterfall atau Lembah Kahung Waterfall disebut juga air terjun lembah kahung.


Anggrek Di dalam Hutan Kawasan Kahung

(Harus di Jaga dan di lestarikan)



Anggrek Epifit Kahung




Salah satu anggrek kahung sedang berbunga



Pastinya perjalanan menuju Air Terjun Lembah Kahung ini akan sangat melelahkan sebab perjalanan bisa memakan waktu lebih dari 3 jam dari shelter ke dua. Namun bagi mereka yang hobi berpetualang rasa lelah ini akan terbayar manakala sudah berada di Air terjun yang masih nampak alami dan masih jarang terjamah ini.
Lembah Kahung Waterfall

0 komentar:

Posting Komentar

 

Tropical forest rain Copyright © 2009 WoodMag is Designed by Ipietoon for Free Blogger Template